Nir- adalah salah satu awalan terikat dalam bahasa Indonesia.
Nir- berarti tidak, tanpa atau belum.
Belum banyak kata dalam bahasa Indonesia yang berawalan nir-.
Beberapa kata berawalan nir- merupakan terjemahan dari bahasa Inggris untuk kata yang berawalan non-, un- maupun berakhiran -less.
Berikut beberapa kata yang berawalan nir- beserta artinya:
- niraksara = tidak (belum) mengenal aksara
- niraksarawan = orang yang belum mampu membaca dan menulis (tuna aksara)
- nirasa = tanpa harapan (hopeless)*
- nirdeviden = tidak menerima deviden
- nirfaedah = tanpa manfaat*
- nirgagasan = tidak memiliki gagasan
- nirgelar = tanpa gelar*
- nirgesekan = tanpa gesekan (non-friction)
- nirguna = tidak ada gunanya (useless)
- nirkabel = tanpa menggunakan kabel (wireless)
- nirkartu = tanpa kartu (cardless)*
- nirkelas = tanpa kelas (classless)*
- nirkertas = tanpa kerta (paperless)*
- nirkunci = tanpa kunci (keyless)*
- nirlaba = tidak mengutamakan keuntungan (non-profit)
- nirleka = tanpa tulisan
- nirlogam = tanpa logam (non-metal)*
- nirmala = tanpa cacat, tanpa cela
- nirproteksi = tanpa perlindungan (unprotection)*
- nirraksa = tanpa air raksa (non-mercury)*
- nirselera = tanpa selera makan, hilang nafsu makan
- nirsuara = tanpa suara (voiceless)*
- nirtimbal = tanpa timbal (leadless)*
- nirtunai = tanpa uang tunai (cashless)*
- nirwarta = tidak untuk disiarkan (non-news)
- nirwisma = tanpa tempat tinggal (homeless)*
*istilah baru
Disarikan dari berbagai sumber, telah diolah kembali
EmoticonEmoticon